Sistem Penerimaan Mahasiswa
Sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa untuk menghasilkan calon mahasiswa yang bermutu didukung oleh kebijakan yang tegas dan jelas di tingkat universitas serta diukur dari jumlah peminat, dan proporsi pendaftar terhadap daya tampung.
Sistem penerimaan mahasiswa baru Program Studi Spesialis Kedokteran Jiwa FK Unud dilakukan sesuai dengan pedoman operasional baku proses seleksi yang telah ditetapkan universitas dengan masukan dari program studi terkait daya tampung PS berdasarkan hasil audit proses seleksi yang diselenggarakan di tahun sebelumnya. Calon mahasiswa yang dinyatakan lulus adalah mahasiswa yang mendapatkan ranking teratas dari hasil ujian TOEFL dengan bobot persentase sebesar 10% dari total nilai, TPA dengan bobot persentase sebesar 20%, tes kompetensi dasar dengan bobot persentase sebesar 40% dari total nilai, wawancara dengan bobot persentase sebesar 30% dari total nilai dan kelengkapan berkas administrasi. Hasil tes kesehatan merupakan bahan pertimbangan bagi calon mahasiswa program dokter spesialis.
UNIVERSITAS UDAYANA